Minggu, 14 Mei 2017

Lenong Betawi

LENONG BETAWI


A. Pengertian




Lenong adalah kesenian teater tradisional atau sandiwara rakyat Betawi yang dibawakan dalam dialek Betawi yang berasal dari Jakarta, Indonesia.

B. Sejarah

Lenong merupakan teater rakyat / tradisional. Lenong berasal dari nama salah seorang Saudagar China yang bernama Lien Ong. Konon, dahulu Lien Ong lah yang sering memanggil dan menggelar pertunjukan teater yang kini disebut Lenong untuk menghibur masyarakat dan khususnya dirinya beserta keluarganya. Pertunjukan lenong dibagi atas tiga bagian yaitu sebagai pembukaan dimainkan lagu-lagu berirama Mars secara instrumental untuk mengundang penonton datang. Setelah itu dimainkan lagu-lagu hiburan. Terakhir lakon.

Setelah sempat mengalami masa sulit, pada tahun 1970-an, kesenian lenong yang dimodifikasi mulai dipertunjukkan secara rutin di panggung Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Selain menggunakan unsur teater modern dalam plot dan tata panggungnya, lenong yang direvitalisasi tersebut menjadi berdurasi dua atau tiga jam dan tidak lagi semalam suntuk.

Pada hakikatnya lenong dibedakan menjadi dua jenis, yaitu :

      1. Lenong Preman

Lenong Preman diasumsikan cerita berdasarkan sudut pandang masyarakat menengah ke bawah zaman dahulu.

Contoh Lenong Preman : Cerita Si Pitung, Abang Jampang, Wak Item, dan lain-lain.

       2. Lenong Denes (dinas)

Adalah pertunjukan teater dimana cerita berisi mengenai dinamika pemerintah yang saat itu dipegang oleh penjajah. Namun demikian, cerita yang diusung tetap mengenai sisi perlawanan masyarakat terjajah. Gaya bahasa yang digunakan cenderung halus, seperti saya-anda, tuan, dan lain-lain.

Contoh lenong denes : Cerita 1001 malam, dan lain-lain.


C. Alat musik pengiring Lenong

Sejak awal keberadaannya, Pertunjukan lenong diiringi oleh gambang kromong, maka gambang kromong disebut sebagai orkes pengiring. Gambang kromong banyak dipengaruhi oleh unsur alat musik Cina. Alat musik itu antara lain : tehyan, kongahyan dan sukong. Selebihnya alat musik kempor, ningnong dan kecrek. Kuatnya unsure cina ini, karena dahulu orkes gambang kromong dibina dan dikembangkan oleh masyarakat keturunan cina.





Makanan dan Minuman Khas Betawi



MAKANAN DAN MINUMAN KHAS BETAWI
       MAKANAN
      1. Nasi Uduk


 
Makanan khas betawi paling enak dan populer yang ini adalah nasi uduk, Hampir semua masyaraka Jakarta (sekalipun bukan orang Betawi) mengenal makanan khas betawi ini. Nasi uduk biasanya disantap sebagai sarapan pagi di Jakarta. Nasi uduk tidak hanya terdapat di jakarta saja, bahkan ditempat kamu pun juga ada.

Makanan khas betawi ini mirip dengan nasi liwet, nasi uduk terbuat dari beras putih yang dimasak dengan berbgai bumbu. Bumbu makanan khas betawi ini di antaranya seperti garam, santan, daun serai, daun salam, dan daun jeruk. Makanan khas betawi ini sangat lezat dan gurih. Nasi uduk biasa dimakan dengan telur dadar yang diiris, semur jengkol, ayam goreng, empal, kentang balado, dan sambal kacang. 

2. Kerak Telor




Siapa sih yang tak kenal kerak telor, hampir semua orang sering mendengar nama makanan khas betawi yang satu ini. Makanan khas betawi yang ini cukup terkenal, terutama jika pada saat acara Pekan Raya Jakarta tiba. Pasti kerak telor sangat mudah kamu temui.

Makanan khas betawi ini cukup mirip dengan martabak, yang membedakan keduanya terdapat pada isian dan cara membuatnya. Biasanya makanan khas betawi ini berisi ketan dan ubi. Dan cara memasak kerak telor ini dengan memanaskannya di atas tungku arang. Cukup alami bukan cara pembuatannya.

      3. Ketupat Sayur/ Lontong Sayur



Kuliner jakarta kali ini adalah ketupat sayur atau disebut juga lontong sayur. Menu makanan khas betawi ini biasa dihidangkan sebagai menu sarapan pagi. Karena berisikan ketupat, pasti akan cukup mengenyangkan dan memberikan energi di pagi hari

Makanan khas betawi ini terbuat dari irisan ketupat atau lontong yang diberi kuah santan yang gurih. Makanan khas betawi ini biasanya ditaburi dengan bawang goreng, kacang kedelai, dan kerupuk ataupun emping.

      4. Semur Jengkol



Makanan khas betawi ini sangat banyak diminati oleh semua orang, bahkan makanan khas betawi ini sudah populer hingga mendunia. Semur jengkol namanaya, menu ini merupakan satu-satunya yang paling khas dan tak terbantahkan lagi keasliannya bagi kuliner jakarta. Bahkan wisatawan
Masakan khas betawi lain mungkin ada kembarannya di daerah lain, tetapi semur jengkol hanya bisa kamu dapati di daerah Betawi saja. Orang Betawi mampu menyulap jengkol menjadi hidangan semur yang  sangat lezat.

      5. Ketoprak



Lain halnya ketupat sayur, salah satu makanan khas betawi ini bernama ‘ketoprak’. Ketoprak juga menajadi salah satu makanan khas betawi yang sangat enak dan populer. Ketoprak juga berbahan dasar dari lontong.

Ketoprak termasuk makanan berat yang agak ringan, karena makanan has betawi yang satu ini juga terbuat dari ketupat atau lontong.  Ketoprak berisikan bihun, toge, dan tahu. Ketoprak Betawi ini disiram dan diaduk dengan sambal kacang, dan ditaburi dengan kerupuk. Makanan khas Betawi ini cukup memiliki rasa yang enak, gurih dan lezat.


·         MINUMAN


     1. Bir Pletok



  Bir pletok adalah salah satu minuman khas Betawi. Embel-embel bir pada minuman ini bukan berarti mengandung alkohol. Bir pletok justru merupakan minuman kebugaran dari rempah alami yang memiliki beragam khasiat. Salah satunya, bisa mengatasi masalah sulit tidur alias insomnia. Orang 

Betawi juga gemar minum bir. Tapi jangan salah, bir yang satu ini terbuat dari rempah-rempah yang aman untuk dikonsumsi. Pada acara-acara adat Betawi, biasanya bir pletok disajikan bersama dengan camilan-camilan khas Betawi lainnya. Bir ini terbuat dari rempah-rempah seperti jahe merah, kayu angin, kayu manis, serai, kapulaga, dan sebagainya. Minuman ini memiliki sensasi hangat ketika diminum dan cocok diminum dimalam hari atau pada saat udara dingin.

       2. Es Selendang Mayang




Bagi masyarakat khususnya masyarakat Betawi pasti tidak asing mendengar jenis minuman yang juga mengenyangkan dengan nama selendang mayang. Minuman ini dapat mengenyangkan karena bahan utama dari selendang mayang yaitu tepung sagu dan tepung beras yang berbentuk kue seperti agar-agar serta disiram dengan kuah santan yang gurih dan segar. 


       3. Es Doger


Es doger banyak ditemukan di Jakarta. Minuman yang menyegarkan ini memang banyak digemari oleh masyarakat. Es doger adalah minuman es serut dengan santan yang berisi tape singkong, ketan hitam, dan ditambah sirup dan juga susu kental manis. Kadang roti tawar juga ikut ditambahkan sebagai pelengkap es.

Seni Musik Betawi



KESENIAN MUSIK TRADISIONAL BETAWI

1.      Gambang Kromong 


Sejarah musik ini awalnya dipengaruhi beberapa unsur musik Cina, yaitu dengan digunakannya alat musik gesek berupa kongahyan, tehyan, dan skong.  Sementara alat musik asli pribumi dalam gambang kromong berupa gambang, kromong, kemor, kecrek, gendang kempul dan gong. Awal mula terbentuknya orkes gambang kromong tidak lepas dari seorang pimpinan golongan Cina yang bernama Nie Hu-kong. Biasanya permainan musik ini dikolaborasikan dengan tarian cokek.

2. Tanjidor
 

Musik tanjidor diduga berasal dari bangsa Portugis yang datang di Batavia pada abad ke 14 hingga 16. Tanjidor sendiri berasal dari bahasa Portugis ‘tanger’ yang artinya bermain musik. Hanya saja lidah Betawi melafalkannya tanjidor.

Pada zaman penjajahan Belanda,  tanjidor biasa dimainkan oleh para budak untuk menghibur tuan kompeni dan para tamu. Sampai sekarang tanjidor masih dimainkan untuk memeriahkan pesta hajatan orang Betawi.

3. Keroncong Tugu


Sejak abad ke-18 keroncong Tugu popular di kalangan warga Tugu. Warga Tugu adalah masyarakat Jakarta keturunan Mardijkers atau bekas anggota tentara Portugis yang dibebaskan dari tawanan Belanda. Setelah memeluk agama Kristen, mereka ditempatkan di Kampung Tugu, yang saat ini masuk wilayah Kecamatan Koja Jakarta Utara. Sisa peninggalan gereja tua yang dibangun pada tahun 1600-an menjadi saksi cikal bakal keturunan Portugis di Tugu.

Keroncong Tugu biasa dimainkan oleh warga terutama muda-mudi saat ‘kongkow’ untuk menikmati malam bulan purnama di tepian Sungai Ciliwung. Keroncong Tugu juga dibawakan untuk mengiringi kebaktian di gereja. Alat-alat musik yang digunakan adalah keroncong, biola, ukulele, banjo, gitar, rebana, kempul dan selo.

4. Rebana
Musik rebana adalah  musik khas Betawi yang bernafaskan Islam. Musik ini dipeengaruhi oleh budaya Timur Tengah. Sama seperti tanjidor, musik ini biasanya untuk memeriahkan pesta atau arak-arakan pengantin. Beberapa jenis musik rebana yang kita kenal, misalnya rebana ketimpring, rebana ngarak, rebana dor juga rebana biang.